Beranda Rejang Lebong Pelepasan yang Sederhana Namun Penuh Hikmah

Pelepasan yang Sederhana Namun Penuh Hikmah

129
0

Rejang Lebong, (Radar Lembak) – Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 11 Kabupaten Rejang Lebong (08/06/2023), melakukan pelepasan siwa siswi kelas IX sebanyak 181 siswa.

Acara pelepasan digelar di lapangan upacara SMP N 11, yang dilakukan secara sederhana namun berjalan dengan hikmah. 

Kepala Sekolah SMP N 11 Rejang Lebong, Aprizon S.Pd, menyampaikan bahwa SMP N 11 telah melakukan pelepasan siswa kelas IX yang berjumlah 181 orang siswa siswi di antaranya 101 siswi perempuan dan 80 siswa laki-laki.

“Acara pelepasan yang kita lakukan ini tidak terlalu meria, tidak ada panggung dekorasi serta yang lainnya, namun tujuan kami sebagai pendidik di sekolah ini ingin memberi pendidikan yang baik untuk anak anak yang ada di sekolah,” kata Aprizon.

Dalam kesempatan itu juga Aprizon berpesan kepada anak-anak yang sudah menyelesaikan pendidikan di SMP N 11 ini, agar tetap melanjutkan pendidikan kejenjang SMA. Selain itu dirinya menyampaikan bahwa jangan malu masuk disekolah yang besar, tanamkan keyakinan serta percaya diri.

“Silakan mereka mencari sekolah yang menurutnya cocok dan bagus, kita dari pihak sekolah tidak bisah menentukan. Selama anak-anak yang mengikuti pendidikan di sekolah ini mungkin mendapat kesalahan atau sistem didik kami di anggap mereka terlalu keras, namu tujuan kita mulai kepala sekolah dan seluruh dewan guru, ingin memberi  pendidikan yang terbaik bagi anak-anak,” ungkapnya. (Mawid)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini